Kapolres Tanah Karo Berikan Kejutan Ultah ke-42 Dandim 0205/TK, Bukti Sinergitas TNI-Polri Semakin Solid

Karo,- Dalam momen penuh kehangatan dan kebersamaan, Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, SH, SIK, MM, Tr Opsla, bersama pejabat utama dan para Polwan Polres Tanah Karo, memberikan kejutan ulang tahun kepada Dandim 0205/Tanah Karo Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti yang merayakan hari jadinya ke-42, Senin (7/4/2025).

Kejutan tersebut berlangsung di Markas Kodim 0205/TK, Desa Raya, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, dan disambut hangat oleh Dandim beserta jajarannya. Rombongan Kapolres tiba sekitar pukul 14.00 WIB dengan membawa kue ulang tahun, yang langsung disambut penuh keakraban oleh Letkol Inf Ahmad Afriyan.

Suasana haru dan hangat pun tercipta saat momen tiup lilin dan pemotongan kue ulang tahun berlangsung di tengah sorakan serta tepuk tangan dari personel kedua institusi. Kejutan sederhana ini menjadi simbol kuatnya sinergitas antara TNI dan Polri di Tanah Karo dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-42 kepada Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti. Semoga beliau senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran dalam tugas, dan keberkahan dalam kehidupan,” ujar Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto.

Kapolres juga menegaskan pentingnya menjaga dan memperkuat soliditas antara TNI dan Polri di wilayah hukum Kabupaten Karo. “Kami berharap sinergi antara TNI dan Polri di Tanah Karo terus terjalin dengan erat, demi menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan harmonis,” tambahnya.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar pimpinan institusi, namun juga menunjukkan bahwa komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi yang baik menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga stabilitas daerah.

 

Momen ulang tahun Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti ini pun menjadi contoh positif bahwa kebersamaan antar aparat negara mampu menciptakan suasana kerja yang solid dan penuh semangat kebangsaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *