Upacara Hari Kesadaran Nasional 2025 Pj Sekda Dairi :Tingkatkan Semangat dan Profesionalisme ASN

banner 468x60

Dairi, Sotarduganews – Penjabat Sekretaris Daerah Jonny Hutasoit jadi Inspektur (Irup) Upacara pada Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang digelar di halaman kantor Bupati Dairi dan diikuti seluruh gabungan ASN Kabupaten Dairi jumat (17/01/2025)

Dalam amanatnya, Penjabat Sekretaris Daerah Jonny Hutasoit menyampaikan bahwa upacara Hari Kesadaran Nasional ini bertujuan untuk menggugah akan pentingnya menata kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat, khususnya bagi aparatur pemerintah dan abdi Negara dalam mengemban tugas sehari-hari.

Hari kesadaran nasional yang diperingati setiap tanggal 17 setiap bulannya merupakan momen penting bagi kita semua, khususnya bagi Aparatur Sipil Negara, untuk mengingat kembali esensi tugas dan tanggung jawab kita sebagai abdi negara dan pelayanan masyarakat, “ucap Pj Sekda Dairi”

Pembangun ekonomi menjadi salah satu fokus utama masyarakat menekankan pada peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan komoditas unggulan pertanian, perdagangan, koperasi, dan UMKM. Stabilitas harga bahan pokok harus dijaga untuk mengendalikan inflasi, Sementara akses permodalan dan pelatihan untuk UMKM harus di perkuat, “tegas Pj Sekda”

mengakhiri sambutannya Pj Sekda berharap semoga awal tahun 2025 ini, kita dapat menumbuhkan semangat, tekad dan komitmen bersama selaku aparatur negara. Tentu, sudah ada yang kita capai, tapi masih banyak juga yang belum tercapai. Mari mengevaluasi diri, sejauh mana tugas dan tanggung jawab yang telah kita berikan selama ini, untuk kepentingan bangsa, negara, daerah serta masyarakat. (EK/DK-Setdakab)

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *