Pj Bupati Dairi dan Unsur Forkopimda Hadiri Perayaan Natal Oikumene Pemkab Dairi

banner 468x60

Dairi, Sotarduganews – Perayaan Natal Oikumene Pemkab Dairi pada Kamis 12/12/2024 yang diadakan di Gedung Nasional Djauli Manik Sidikalang menghadirkan Ps. Yolanda Abigail Makasunggal, MTh sebagai Pengkhotbah.

Pendeta yang merupakan isteri dari penyanyi Victor Hutabarat melayani di Gereja GPSDI jemaat Syalom, Bekasi mengambil ayat khotbah dari Lukas 2 : 15 sesuai tema yang diambil dalam perayaan Natal.

Dalam khotbahnya, Ps. Yolanda mengatakan terdapat ajakan ketika para gembala di datangi oleh Malaikat. Para gembala tidak menunda untuk bersama sama pergi ke Betlehem melihat apa yang terjadi disana. Betlehem adalah tempat dimana Yesus hidup, ketika datang menghampiriNya maka kita akan menerima banyak pertolongan dalam kehidupan.

“Dulu saya melihat pendeta itu sangat luar biasa, sehingga saya berkata kepada Tuhan suatu saat akan menjadi pelayan Tuhan. Natal bukan sekedar selebrasi, Natal berbicara kehadiran Allah yang akan membawa kita dari gelap menuju terang yang ajaib. Gembala mengatakan mari ayo kita ke Betlehem, keluarga adalah lembaga yang dipakai oleh Allah untuk memberitakan kelahiran Yesus.

Oleh karena itu Allah mengajak kita umatNya untuk pergi ke Betlehem menemui Yesus. Kita harus berani mengerjakan kebenaran, mengerjakan kebenaran resikonya pasti besar,” ucap Pendeta kelahiran Makassar.

Turut hadir dalam perayaan Natal tersebut Pj Bupati Dairi Charles Bantjin, Unsur Forkopimda Dairi, Pj Ketua TP PKK Dairi Ermawati Charles Bantjin, Pj Sekretaris Daerah Jonny Hutasoit serta Pimpinan OPD.(setdakabdairi)

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *